SAJAK TABAH
Pada sebuah senja yang berkelabu
Raut muka seolah menjadi pengendali
Perasaan yang terasa berantak
Dan ego yang saling mendahului
Kutelusuri ruang waktu
Yang semakin mengendus
Letak tabah ada dimana tuan?
Entah, jawabnya
Lalu ku kosongkan
Beberapa percakapan yang tak akan abadi
Sekali lagi tuan,
Letak tabah ada dimana?
Diatas atap keputus asa-an kah?
Atau dari embusan keong sawah?
Entah lagi, jawabnya .
Pada sebuah senja yang berkelabu
Aku tak apa tersesat pada rimbun tanya
Biarlah tuan menguasai jawab
Aku akan tabah saja
Yogyakarta, 25/10/2016
Komentar
Posting Komentar